Renungan
-
Efek Kenaikan BBM
Harga BBM dimana-mana naik. Baik di Indonesia, malaysia, dan negara-negara lain. Di Taiwan pun BBM juga naik. Di Indonesia demonstrasi terjadi dimana-mana, angkutan umum banyak yang mogok, harga barang-barang membumbung tinggi dan kemiskinan semakin merajalela. Di Taiwan saya melihat kebijakan yang berbeda dengan kebijakan yang diambil oleh pemerintah Indonesia dalam menyikapi kenaikan BBM. Kalau harga jasa transportasi umum di Indonesia naik karena harga BBM juga naik, harga jasa transportasi umum di Taiwan justru turun. Bis kota ataupun MRT turun beberapa NT dolar, meski turunnya nggak banyak, berkisar dibawah 5 dolar NT (1500 rupiah), namun ini justru sangat membantu. Mengapa pemerintah Taiwan menurunkan harga jasa transportasi umum ? berikut analisa yang…
-
Sekolah Kehidupan
Aku sangat bersyukur bisa mengenyam sekolah di Taiwan ini. Selain kondisi akademiknya yang mendukung juga ada sekolah kehidupan yang tidak bisa kudapati di sekolah formal. Ya… sekolah kehidupan yang mengajarkan betapa kerasnya hidup.
-
April Mop – Perayaan setiap 1 April
Saya kenal istilah “April Mop” ketika saya masih di SMA karena ada temen yang iseng dan membuat saya marah. Setelah saya marah dia lalu cerita tentang April Mop yang diperingati setiap tanggal 1 April dengan dalih boleh berbohong, iseng atau menipu orang dan orang yang ditipu tidak boleh marah. Hanya sekali itu saya terlibat dalam april mop karena sebagai korban. Sejak saat itu saya tidak pernah lagi mengingat atau merayakan hari itu karena memang tidak sreg dengannya, sampai saya dengar berita mengenai april mop yang dirilis oleh eramuslim.com termasuk republika. Sebagaimana valentin yang sekarang marak di rayakan oleh muda mudi kita dengan alasan hari kasih sayang, maka april mop ini…
-
Terima Kasih, Cinta…
Terima kasih ya Allah, atas segala karuniaMu pada hambaMu yang lemah ini. Berlinang air mata ini, ketika membaca tulisan mbak Helvy Tiana Rosa di website keluarga samara http://baitijannati.wordpress.com/2007/11/12/terimakasih-cinta/
-
Selamat Jalan Bapak Suharto
Innalillahi wainailaihi rojiun. Sesungguhnya segala sesuatu berasal dari Allah dan akan kembali kepada Allah. Turut berduka cita atas meninggalnya bapak Mantan Presiden RI, bapak Pembangunan Indonesia, Bapak Suharto pada hari ini, 27 Januari 2008, pukul 13.10 WIB.
-
Sesuatu yang besar berawal hari hal yang kecil
Pernahkan anda meremehkan usaha atau hasil yang dicapai orang lain hanya karena anda bisa mendapatkan atau melakukan hal yang lebih besar? semoga tidak 🙂 Orang seringkali meremehkan sesuatu yang kecil atau sederhana, padahal sesuatu yang besar berawal dari sesuatu yang kecil atau sederhana. Kita bisa berlari berawal dari langkah-langkah kecil kita. Lihatlah betapa bahagianya seorang ibu melihat anaknya yang bisa melangkah, meskipun sering terjatuh, melangkah buat seorang anak bukanlah hal yang kecil meski dimata orang dewasa kelihatan kecil. Sesuatu yang kecil bagi kita belum tentu kecil bagi orang lain karena betapa besarnya pengorbanan yang diperlukan untuk mendapatkan atau menghasilkannya. Jangan meremehkan sesuatu yang kelihatan kecil atau sederhana. Kesuksesanpun berawal dari ide-ide kecil atau…
-
Selamat Tahun Baru 1 Muharam 1429 H
Menarik sekali membaca sejarah tahun baru Hijriah yang ditulis oleh ketua PBNU, bapak Said Aqiel Siradj di harian republika kemaren. Selamat Tahun Baru 1 Muharam 1429 H, semoga tahun ini kita bisa lebih baik dari tahun sebelumnya. Semoga Allah menghapuskan dosa-dosa dan kesalahan kita di tahun lalu, tahun ini dan tahun yang akan datang. Aamien Ya Allah perkenankan doa hamba di tahun baru ini:
-
Kalau Tuhan Kita Kenali
Rindu terasa, entah mengapa beberapa hari ini aku suka mendengarkan lagu-lagu yang dilantunkan oleh mawaddah, yang penggeraknya adalah para remaja muslimah ini.
-
Banjir dan Bencana Masih Melanda Indonesia
Banjir dan longsor mewarnai berita di media yang ada di Indonesia di penghujung tahun 2007 ini. Semoga Allah memberikan kekuatan dan ketabahan serta kemudahan bagi saudara-saudara kita yang tertimpa bencana ini. Ya Allah kuatkan kami dalam ujian ini, aamien. Haruskah kita bertanya pada rumput yang bergoyang, seperti lagu ebiet G Ade ? Mengapa bencana itu tak kunjung reda?atau memang benar yang digambarkan dalam lagu itu, karena ulah manusia, alam tidak lagi bersahabat dengan kita.
-
Hari Ibu, Haruskah diperingati ?
Di Indonesia, tanggal 22 Desember diperingati sebagai hari Ibu. Tapi sebenarnya apakah yang dimaksud dengan hari ibu? mengapa hari ibu harus ada? Setelah cari tahu dengan jariku, akhirnya kutemukan sejarah hari ibu di Wikipedia dan artikel tentang pelurusan salah kaprah akan hari ibu.