• Budaya

    Menyimak Tradisi Tahun Baru di Hungary

    Tanggal 31 Desember adalah hari terakhir dalam setiap tahun, dan di Hungary, orang menyebut hari tersebut adalah hari Sylvester. Setiap orang melakukan persiapan sejak siang untuk perayaan malam tahun baru. Trompet, tanduk, confetti, dan kembang api lazim digunakan sebagai perlengkapan perayaan.  Sejak hari mulai gelap, kembang api mulai dinyalakan. Satu hal yang beda dari perayaan di Indonesia, justru pada jam 24, semua orang akan diam sejenak dan berdiri untuk mendengarkan lagu kebangsaan (anthem) Hungary yang bernama “Himnusz“. Setelah itu baru mereka menyalakan kembang api lagi. Bagaimana tradisi dan kebiasaan tahun baru di Hungary?.