Pengabdian pada Masyarakat

Pengabdian-di SMAN 1 Boyolangu Tulungagung

Syukur alhamdulilah mendapat kesempatan untuk mengabdi di Tulungagung. Berbagi ilmu dengan bapak ibu guru merupakan hal yang sangat istimewa bagi saya. Tanggal 30 April sd 1 Mei 2016, kami para dosen Teknik Informatika ITS bersama mahasiswa bekerja sama dengan paguyuban alumni SMA 1 Boyolangu tahun 1979 mengadakan pelatihan bagi bapak ibu guru SMA dan SMP di Tulungagung. Program pelatihan dengan judul “Peningkatan Kualitas Guru SMA di Tulungagung dalam Bidang TIK untuk penyiapan Materi Pembelajaran”. Bersama Bapak Muhammad Husni, Dosen Teknik Informatika ITS sekaligus alumni SMAN 1 Boyolangu tahun 1979, kami memulai acara pukul 9 pagi dengan pembukaan oleh kepala sekolah SMAN 1 Boyolangu, Bpk Drs. H. Gatot Uman Hadi, M. Pd.

Alhamdulillah pelatihan dihadiri oleh 40 orang, 15 guru SMP dan 25 guru SMA dan dari instansi lain. Materi yang disampaikan dalam pelatihan ini adalah:

1. Pengenalan email, web, HTML dan Blog

2. Membangun Situs Web menggunakan Blogspot

3. Membuat artikel pada blogspot

4. Fitur-fitur blogspot

Bismilah, semoga ilmu yang kami bagi ke bapak ibu guru di Tulungagung ini menjadi ilmu yang bermanfaat. aamiin

Post Disclaimer

The information contained in this post is for general information purposes only. The information is provided by Pengabdian-di SMAN 1 Boyolangu Tulungagung and while we endeavour to keep the information up to date and correct, we make no representations or warranties of any kind, express or implied, about the completeness, accuracy, reliability, suitability or availability with respect to the website or the information, products, services, or related graphics contained on the post for any purpose.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *