Menarik untuk melihat negara kita, berdasarkan jumlah penduduk dan luas wilayahnya. Mungkin kita sudah mafhum jika Indonesia adalah negara dengan jumlah penduduk terbesar ke 4 di dunia dan Pulau Jawa adalah pulau dengan kepadatan tertinggi di dunia (the most populous island in the world). Jika pulau jawa didiami oleh lebih dari 125 juta manusia, tidak demikian dengan papua (bagian wilayah indonesia) yang hanya didiami tidak lebih dari 5 juta penduduk. Ketimpangan langsung terasa bukan?, ada daerah yang sangat padat dan ada daerah yang sangat jarang penduduknya. Ada daerah yang bependuduk sedikit memiliki luas wilayah yang luas, pun sebaliknya, daerah luas namun penduduk sedikit.
Bagaimana jika penduduk dalam satu provinsi ditempatkan di wilayah provinsi yang sesuai dengan luasnya? dalam arti, Jawa Barat dengan penduduk terbesar ditempatkan di wilayah Papua yang paling luas di Indonesia.
Berikut petanya: Indonesia Map Re-ordered by Population
Cara penggunaan:
Klik di provinsi yang mau dilihat detailnya.
- Provinsi = Provinsi Lama
- Provinsi_B= Provinsi Baru
- Penduduk = Penduduk Provinsi Baru
Catatan: Data Jumlah penduduk berasal dari BPS (2010)
Post Disclaimer
The information contained in this post is for general information purposes only. The information is provided by Peta Indonesia Baru and while we endeavour to keep the information up to date and correct, we make no representations or warranties of any kind, express or implied, about the completeness, accuracy, reliability, suitability or availability with respect to the website or the information, products, services, or related graphics contained on the post for any purpose.